Tinta hitam adalah jenis yang sangat dibutuhkan pada printer. Printer yang bermacam – macam jenisnya tetap membutuhkan tinta hitam sebagai warna dasar ataupun transisi. Begitu juga pada jenis printer Epson. Lalu bagaimanakah cara mengatasi tinta hitam tidak keluar di printer epson?
Printer Epson dan Tinta Hitam
Printer Epson merupakan salah satu merk dengan kualitas terbaik berdasarkan ulasan https://www.dekke.net. Printer ini berasal dari Jepang dan telah dipergunakan di Indonesia sejak lama. Harga yang standar dengan kualitas baik menjadikan printer ini sebagai opsi pilihan masyarakat Indonesia.
Printer Epson sendiri ada banyak sekali jenisnya. Seperti contohnya ada Epson L1110, Epson WF-100, dan yang paling sering ditemui adalah Epson L360. Jenis – jenis printer ini mungkin sering kita jumpai di berbagai tempat di Indonesia. Contohnya di kantor, rumah, dan pada tempat fotokopi.
Tinta hitam sendiri adalah jenis kawat yang biasa digunakan sebagai warna dasar sebuah printer. Tinta berwarna hitam ini biasanya juga dicampurkan dengan warna lain agar tercipta warna yang baru. Tinta jenis ini menjadi sangat fundamental untuk printer jenis apapun.
Penyebab Tinta Hitam Tidak Keluar Pada Printer Epson
Banyak penyebab tidak keluarnya tinta hitam pada Printer Epson. Beberapa penyebab karena kelalaian pemilik dan rusaknya tempat tinta printer. Untuk itu, perawatan yang mendalam sangat diperlukan ketika seseorang memiliki printer.
1. Kekosongan Tinta
Kekosongan tinta pada ciss printer menyebabkan banyaknya rongga udara yang tersedia. Hal ini menyebabkan tinta menjadi kering sehingga head tidak menyemprotkan tinta pada kertas. Head malah menyemprotkan udara yang masuk sehingga tidak ada tinta keluar.
Masalah seperti kekosongan tinta ini biasanya terjadi karena kelalaian pemilik. Bisa jadi karena pemilik telat mengisi tinta sehingga habis terlebih dahulu. Maka dari itu, pemilik printer harus secara berkala mengecek tinta minimal seminggu sekali.
2. Head Printer Mampet
Head printer yang mampet menyebabkan kekeringan yang terjadi di lubang – lubang tempat tersalurnya tinta ke kertas. Jika sudah seperti ini, hasil cetakan tidak akan maksimal seperti menjadi kabur atau pun tidak muncul sama sekali.
Permasalahan head printer mampet ini pada umumnya disebabkan oleh jarangnya penggunaan printer. Untuk itu, seorang pemilik printer harus memilih tinta berbahan dasar minyak seperti tinta pigment. Sifat tinta minyak yang gampang terurai akan memudahkan printer bekerja.
3. Head Rusak
Kondisi seperti ini pada umumnya ditemui pada printer yang bekerja terlalu sering. Kerusakan pada head ini disebabkan pada penggunaan yang terlalu berat sehingga dapat menyebabkan kecacatan. Head pada printer akan panas sehingga tingkat kepekaan printer juga melemah.
Maka dari itu, pentingnya memberi jeda saat akan mencetak sesuatu itu penting. Semisal seseorang akan mencetak 2000 halaman, maka saat selesai 1000 halaman, istirahatkan printer terlebih dahulu. Lalu kembali lanjutkan dengan sisa halaman yang lain.
Cara Mengatasi Tinta Hitam Tidak Keluar di Printer Epson
Pada printer epson macet karena kekosongan tita, disarankan untuk menyedot seluruh udara yang ada. Udara penyebab kemacetan printer ini ada di dalam bagian catridge printer. Menyedot secara manual menggunakan selang yang disediakan.
Pada printer epson yang mengalami kendala head mampet, bisa dimulai dengan cara membersihkan headnya. Membersihkan head dapat menggunakan head cleaner. Head cleaner dijual di toko elektronik. Masukkan cairan head cleaner menggunakan suntikan.
Selanjutnya, jika printer epson mengalami kerusakan maka pemilik harus membawanya ke tukang servis. Jika masih tidak bisa, jalan lain yang harus ditempuh adalah membeli printer baru. Karena jika head printer rusak, maka akan menjalar ke bagian lain jika tidak segera ditangani.
Demikian penjelasan mengenai tinta hitam yang tidak keluar pada printer epson. Penjelasan mengenai penyebab dan cara mengatasi ini hendaknya dijadikan acuan dalam perawatan printer. Memiliki printer berarti juga harus siap dengan cara merawatnya dan juga kerusakannya.